Asesor LAMPTKes Laksanakan Visitasi Ke Fakultas Kedokteran Unbrah

Kegiatan Assesment lapangan FK Unbrah.

Tiga orang asesor atau pemeriksa akreditasi dari Lembaga Akreditasi Mandiri Perguruan Tinggi Bidang Kesehatan (LAMPTKes) melaksanakan kunjungan atau visitasi atau assesment lapangan ke Fakultas Kedokteran Unbrah dalam rangka penilaian akreditasi dua prodi yakni Prodi Pendidikan Dokter dan Profesi Dokter pada 27 dan 28 Desember 2021.

Assesment lapangan ke RS tempat pendidikan calon dokter.

Ketiga Asesor tersebut yakni Prof. Dr. dr. Indri Safitri Mukono, MS, dr. Irwin Aras, M.Epid, M.Med.Ed, dan dr. Aryani Atiyatul Amra, M.Ked (Oph), Sp.M (K).

Visitasi ini diawali dengan pembukaan dan penyampaian presentasi oleh pimpinan Unbrah mulai dari Rektor hingga Ketua Prodi pada Senin 27 Desember 2021 di Gedung Pertemuan FK Kampus Unbrah Aie Pacah Padang.

Visitasi.

Kemudian dilanjutkan dengan assesment terhadap bidang yang dinilai dalam penilaian akreditasi.

Setelah itu dilaksanakan assesment lapangan ke rumah sakit dan klinik tempat praktik calon dokter seperti di Solok.

Kegiatan visitasi ini menjadi kelanjutan dari kegiatan penilaian re-akreditasi Prodi Pendidikan Dokter dan Profesi Dokter yang sebelumnya dilaksanakan secara daring pada 7 Desember 2020 lalu.